
Cara login Bebas Bayar (sekarang SpeedCash) sangatlah mudah, hampir sama seperti saat kita membuka dan mengakses situs lain pada umumnya.
Panduan ini khusus diperuntukkan bagi Anda yang hendak menggunakan versi dekstop atau versi browser, yakni saat kita mengakses di PC maupun laptop.
Oleh karena itu, untuk versi browser mobile (smartphone), atau aplikasi Bebas Bayar yang diinstal dari Play Store (mobile app), silahkan disesuaikan sendiri. Tampilannya hampir sama dan alur aksesnya pun bisa dibilang sama.
Update 9 Desember 2022 — Saat ini BebasBayar sudah berubah nama menjadi Speedcash.
Cara Login Bebasbayar / Speedcash di Komputer
1). Untuk menggunakan aplikasi Bebasbayar / Speedcash versi desktop, silahkan ketikkan alamat login di bawah ini pada kolom address bar browser Anda.
https://member.speedcash.co.id/
2). Kemudian masukkan nomor HP dan pada kolom yang disediakan, lalu klik LANJUTKAN.

3). Jika sudah memasukkan nomor HP, akan muncul form input PIN akun Speedcash Anda, lalu klik tombol “MASUK“. Pastikan tepat ya, karena ini vital. Jika ragu, sebaiknya klik tombol “Lupa PIN” saja untuk mendapatkan PIN yang baru.

4). Jika sudah, maka akan muncul permintaan input kode OTP untuk verifikasi login. Tentunya ini penting, karena untuk menghindari FRAUD / tipu-tipu ya. Apabila sudah siap, klik tombol LANJUTKAN.

5). Ehm, belum selesai ya.. silakan cek inbox pesan di HP Anda, atau cek WA, temukan pesan dari Speedcash yang berisi kode angka unik untuk login ke akun Speedcash. Tuliskan di kolom yang disediakan, lalu klik KONFIRMASI.

6). Yes, berhasil! Selesai sudah cara login bebasbayar / speedcash terbaru. Silakan eksplor menu-menunya.

Akhirnya..
Gimana, cukup mudah bukan? Bagi Anda yang ingin berbisnis Pulsa dan PPOB, bisa bekerja sama dengan Speedcash dan memanfaatkan fasilitas yang disediakan.
Gabung disini, klik –> Join Speedcash, Gratis!
Tidak perlu ragu, karena Speedcash merupakan bagian dari perusahaan terpercaya, yakni Bimasakti Group, yang sudah sangat berpengalaman di bisnis agen pulsa dan PPOB.
Semoga bermanfaat 🙂
Sekarang bebasbayar untuk transaksi via browser (dari laptop atau PC) susah… masuknya ke google play… Mohon dipermudah jangan dipersulit ya…
Terima kasih atas update informasinya pak. Betul sekali, ternyata transaksi BebasBayar via browser saat ini sudah dialihkan ke aplikasi. Silakan download aplikasi BebasBayar lewat link berikut, klik disini →
betul, saya juga kesulitan… jadi susah mau transaksi karena biasa kalo di pc suka langsung saya print buktinya
saya masuk ke link dashboard.bebasbayar.com ini tetap saja dibawanya masuk ke google play, udh 2 bulan ini jadi ga bisa transaksi krn kesulitan buka aplikasi di pc
kok gak bisa login ya mbak,mas kapan bisa login
karena tampilan nomor 2 tidak ada terdapat di desktop
Betul, ternyata login BebasBayar via browser saat ini sudah dialihkan ke aplikasi. Silakan download aplikasi BebasBayar lewat link berikut, klik disini →